Kebesaran Mu Ya Allah
Dia adalah "nek nong"..anak2ku memanggilnya seperti itu..
Dia adalah adik ibuku....yang juga sudah kuanggap sebagai ibuku..
58th yang lalu terlahir sempurna,bayi mungil yang didambakan oleh setiap orangtua
...dan karena takdirnya, Allah menentukan lain..
sejak usia 2th,kegelapan itupun dimulai...........
Pernah,kutanyakan...
- Tentang sesalnya kepada Allah...dan tidak jawabnya
- Tentang "why"..."why" and "why" dan tidak jawabnya
Keikhlasan, selalu terpancar dari wajahnya....seihklas dia mempelajari dan menghafal beberapa ayat-ayat Al-Quran..
Ada...satu lafaz niat yang terucap pelan saat Umrahku yang pertama pada moment tawaf "wada'(tawaf perpisahan menjelang meninggal Baitullah 6th yll, saat kami perpapasan dengan seorang Arab tua tuna netra yang berjalan tawaf sendiri,dalam ikhlasnya dia bertawaf Ya Rabb,mengagungkan Mu.)
....Ya Allah,jika beliau yang tak memiliki kemampuan melihat itu bisa berada disini dan melakukan tawaf sendiri,dengan izinMu berillah kami rezeki, suatu saat bisa membawa "Nek Nong" kerumahMu ini........dalam berhaji ataupun umrah"
Subhanaullah....!!!
..Dan doa itupun ter Ijjabbah....
..., Sungguh Maha benar Engkau Ya Allah.......Sujud syukurku padaMu,
kami bisa menyelesaikan Umrah Kami Ber4 tahun ini bersama Nek nong
Semoga Engkau kabulkan doa-doanya Ya Allah...dalam basah airmatanya di depan Multazam.......
Semoga Engkau sempurnakan amal ibadah Umrahnya Ya Allah.....lihatnya semangatnya dalam menyelesaikan tawaf di pelataran BaitullahMu,setiap langkah putarannya ada lafaz-lafaz doa yang ia ucapkan dengan kyusuk kehadiranMu Ya Allah...dan sambutlah dengan IjabahMu Rabb....
Setiap hitungan langkahnya dalam mengerjakan Sa'i,catatlah sebagai amal baik ibadahnya Pada Mu Ya Allah....juga hitungan helai rambutnya pada Tahalul dipenghujung rangkaian Umrah ini...sebagaimana Engkau mengugurkan dosa-dosanya Ya Allah... Amiin
No comments:
Post a Comment